Universitas Indonesia merupakan perguruan tinggi ternama dan merupakan salah satu universitas dengan kualitas yang teruji baik secara nasional maupun internasional. Universitas Indonesia adalah kampus modern, komprehensif, terbuka, multi budaya, dan humanis yang mencakup disiplin ilmu yang luas. UI merupakan kampus yang berstandar internasional dan termasuk perguruan tinggi ternama baik di asia maupun di dunia, pencapaian berbagai prestasi internasional menjadikan UI sebagai salah satu kampus berstandar internasional yang menjadi pilihan untuk untuk anda dalam memperoleh gelar kesarjanaan baik pada jenjang S1, S2, maupun untuk memperoleh gelar Doktor (S3)
UI siap menghadapi globalisasi dengan selalu meningkatkan mutu dan kualitas agar mencapai standar maksimal dalam menciptakan alumni sarjana maupun pasca sarjana yang berkualitas. Banyak kegiatan di lakukan dalam menghadapi globalisasi untuk menyiapkan para mahasiswa agar mampu bersaing di dalam maupun diluar negeri. Beberapa kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kualitas mahasiswa UI diantaranya, kerjasama internasional bersama Yamagucy University dari Tokyo Jepang dalam melakukan kegiatan pertukaran mahasiswa dan dosesn di kedua universitas tersebut. Kegaiatan internasional tersebut tentu untuk mendukung pencapaian kompetensi mahasiswa dalam meningkatkan pengetahuan dan pengalamannya. Universitas terbaik Indonesia ini menawarkan jaminan kualitas untuk mencapai masa depan anda.
Berlokasi bagian Utara kota Depok Jawa Barat, sebagai Universitas terbaik Indonesia, UI telah berhasil meluluskan lebih dari 400.000 orang mahasiswanya. Sampai saat ini, program studi atau jurusan di UI dikelola dan dijalankan secara administrasi dan akademik oleh 14 fakultas dan 2 program. Fakultas dan program tersebut adalah Rumpun Ilmu Kesehatan terdiri dari Fakultas Kedokteran, Kedokteran Gigi, Farmasi, Kesehatan Masyarakat, dan Ilmu
Keperawatan. Rumpun Sains-Teknologi terdiri dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Teknik, dan Ilmu Komputer. Rumpun Sosial-Humaniora terdiri dari Fakultas Hukum, Ekonomi dan Bisnis, Ilmu Pengetahuan Budaya, Psikologi, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, dan lmu Administrasi. Rumpun Multidisplin terdiri dari Sekolah Pascasarjana Kajian Ilmu Lingkungan, Sekolah Pascasarjana Kajian Stratejik dan Global, serta programVokasi atau Kejuruanyang terdiri dari Program Vokasi yang keseluruhannya merupakan program terbaik sehingga dapat meningkatkan kalitas dan kemampuan anda dalam bersaing di dalam maupun luar negeri.
No comments:
Post a Comment