Monday, February 19, 2018

Desain Kamar Mandi Modern Sesuai Dengan Fungsinya


Apa jadinya bila sebuah rumah tidak memiliki kamar mandi? Apakah Anda mau berbondong-bondong dengan tetangga lain ke tempat pemandian umum untuk sekedar mencuci baju bahkan mandi sebelum berangkat kuliah atau kerja?. Tentu hal ini seharusnya bisa kita minimalisir dengan mempunyai kamar mandi sendiri di rumah kita. Apalagi desain kamar mandi nya sudah memiliki Desain Kamar Mandi Mandi Modern yang sesuai dengan keinginan kita sehingga bisa membuat kita lebih nyaman selagi membersihkan diri atau keperluan lainnya.

Pada umumnya standar ukuran kamar mandi ini berkisar antara 1,5m x 2m, akan tetapi hal ini bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan tuan rumah. Misalkan sang tuan atau penghuni rumah menginginkan ada bathub didalamnya tentu akan memakan ruangan yang lebih besar. Oleh karena itu desain kamar mandi juga selalu mengikuti tren yang ada asal masih bisa memiliki fungsi sejatinya sebagai kamar mandi. 

Fungsi kamar mandi itu sendiri pada umumnya harus bisa menunjang aktivitas kita dalam membersihkan diri, diantaranya yaitu dengan mandi atau berendam, buang air, cuci muka, sikat gigi, ataupun merias diri. Jika melihat dari fungsinya jenis kamar mandi ini juga berkembang menjadi 3 gaya kamar mandi, yaitu ada kamar mandi basah, kamar mandi setengah kering, dan kamar mandi kering. Dan ini bisa anda sesuaikan dengan keinginan Anda dengan melihat kondisi kamar mandi di rumah. Jika memliki ruang cukup besar bisa saja Anda membuat gaya kamar mandi yang kekinian sekali yaitu kamar mandi kering yang menjadi favorit semua orang.

Berbagai Desain Kamar Mandi Modern ini bisa Anda wujudkan dengan bantuan dari berbagai produk furniture kamar mandi dari IKEA. Perusahaan yang sudah cukup lama dan berpengalaman dalam bidang furniture ini tentu sudah mengerti apa yang orang-orang inginkan untuk desain kamar mandi para konsumennya. Varian produk furniture yang beragam bisa membuat Anda memilih mana saja yang cocok untuk ditempatkan di kamar mandi Anda.

No comments:

Post a Comment