Bisa berkuliah di Unversitas Indonesia merupakan sebuah kebanggaan tersendiri. Hal tersebut dikarenakan banyak orang yang berpikir bahwa berkuliah di universitas terbaik di Indonesia bisa membuat keluarga bangga. Akan tetapi untuk bisa masuk ke Univesitas Indonesia tidaklah mudah. Untuk itu bagi para calon mahasiswa yang ingin berkuliah di Universitas harus mempersiapkan diri.
Untuk bisa mendaftarkan diri ke Universitas terbaik Indonesia melalui jalur penerimaan SIMAK-UI, maka anda bisa mengikuti proses pendaftarannya. Terdapat beberapa tahan yang harus anda lakukan diantaranya yaitu:
Para calon mahasiswa harus membuat account di situs penerimaan Universitas Indonesia. caranya sangat mudah, anda bisa mengklik link Buat Account di sebelah kanan atas kemudian anda bisa mengisi formulir yang akan muncul.
Para calon mahasiswa harus mengunggah foto berwarna dengan ukuran 4 x 6 cm. Pengunggahan foto ini harus diakukan sebelum membuat pendaftaran.
Para calon mahasiswa harus membuat pendaftaran. Caranya yaitu dengan login dengan menggunakan username dan juga password yang anda buat. Selanjutnya anda bisa memilih menu Buat Pendaftaran untuk membuat pendaftaran baru.
Para calon mahasiswa harus melakukan verifikasi pendaftaran. Verifikasi dilakukan untuk bisa memastikan bahwa isian formulir pendaftaran dan juga pemilih program telah diisi dengan data yang benar. Selain itu juga bisa mengetahui biaya pendidikan untuk program studi yang telah dipilih.
Para calon mahasiswa harus mengupload berkas persyaratan pendaftaran. Langkah yang satu ini khusus untuk para calon mahasiswa program pascasarjana, profesi, spesialis, S1 Eksistensi dan memilih S1 kelas internasional.
Para calon mahasiswa harus membayar biaya pendaftaran. Para calon mahasiswa bisa menggunakan pilihan cara pembayaran yaitu melalui ATM, internet banking, teller dan juga Self Service Terminal (SST).
Para calon mahasiswa harus meng-download kartu ujian masuk. Kartu ini juga harus para calon mahasiswa bawa ketika akan mengikuti ujian seleksi masuk.
Para calon mahasiswa bisa mengikuti ujian seleksi masuk pada waktu yang telah ditentukan oleh pihak universitas.
Para calon mahasiswa akan mendapatkan hasil seleksi ketika pengumuman kelulusan.
No comments:
Post a Comment